Tampil Kece,Honda Scoopy 2023 Cocok Dibawa Riding dengan Gaya Retro Modern yang Iconic dan Menarik

 

Scoopy




Berikut tampilan Honda Scoopy 2023 yang sangat diminati banyak kalangan di pasar Indonesia.

Honda Scoopy 2023 memiliki gaya yang sangat trendy, stylish dan elegan.

Hal itu sudah menjadi ciri khas dari motor matic terbaik ini, bahkan sangat iconic di Indonesia.Sebagai motor matic yang trendy, banyak konsumen yang akhirnya memilih dan membeli motor matic Honda ini.

Scoopy pun kini semakin laris manis dan sukses memenuhi kebutuhan konsumen di pasaran  Honda Scoopy 2023 yang sudah berubah, kini tampil dengan sangat fresh dan kekinian.

Tak heran kalangan anak muda sangat menyukai dan jadi pilihan untuk touring Honda Scoopy 2023 memang sangat cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari bahkan sunmori atau riding.

Banyak juga di kota-kota besar yang memilih scoopy sebagai pilihan terbaiknya untuk menemani ke berbagai aktivitas.

Dengan begitu, Scoopy tampaknya akan tetap eksis dan laris manis di tanah air. 

Lantas, seperti apakah tampilan dari Honda Scoopy 2023 yang jadi idola semua kalangan ini?


motor scoopy

Pertama, Honda Scoopy 2023 sebagai motor matik favorit ini mengusung konsep retro modern.

Gaya retro ini rupanya sangat disukai dan diminati oleh semua kalangan.

Hal itu lantaran kesan klasik yang disuguhkan Scoopy sangat unik, menarik dan kekinian.

Honda Scoopy 2023 juga memiliki body yang lebih lebar dan jok yang empuk sehingga membuat nyaman dan betah berkendara.

Baca juga: Bukan Scoopy Atau Stylo 160! Motor Honda Skutik Terbaru Ala Eropa,Ini dia Honda NS125LA

Ciri khas retro modern ini memang sangat melekat pada Scoopy bahkan dijuluki sebagai motor matic paling trendy dan stylish.

Kesan cantik, manis, dan indah juga hadir dari tampilan barunya Scoopy, jadi sangat cocok untuk kalangan anak muda.

Selain itu, untuk menambah kualitas dari tampilannya, Honda Scoopy 2023 memberikan fitur canggih yang sangat menarik.

Sistem cahaya Scoopy 2023 ini memakai sistem pencahayaan LED pada lampu depan dan belakang. Selain itu ada juga fitur anti-theft alarm serta answer back system di tipe Prestige serta Stylish.

Honda Scoopy 2023 juga memiliki USB port untuk sumber charger ponsel kamu di dashboard.

Dengan tampilannya yang retro modern itu, Honda Scoopy 2023 kini dibanderol mulai Rp21 jutaan saja.

- Scoopy Fashion: Rp21.553.000.

- Scoopy Sporty: Rp21.553.000.

- Scoopy Prestige: Rp22.315.000.

- Scoopy Stylish: Rp22.315.000

Gimana, sangat unik dan menarik bukan tampilan dari Honda Scoopy 2023 yang trendy dan stylish ini?

Itulah informasi terkait tampilan Honda Scoopy 2023 yang digandrungi anak muda.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)