Honda Perkenalkan Konsep Motor Listrik Terbarunya, Begini Tampilanya.

Ini dia SC e: Concept

Honda akan memperkenalkan konsep motor listrik baru di pameran otomotif Japan Mobility Show 2023. Ini akan menjadi motor listrik terbaru Honda yang akan dipasarkan.

Di Japan Mobility Show 2023 yang diselenggarakan bulan depan, Honda akan membawa beberapa Produk mobil dan motor baru. Beberapa di antaranya bakal melakoni debut global. Salah satunya  motor listrik SC e: Concept terbaru ini.

Motor yang merupakan konsep motor listrik terbaru Honda. Secara tampilan, SC e: Concept tampak seperti skuter matik (skutik) pada umumnya. Tampilannya begitu modern dengan penggunaan lampu LED, desain yang serba tajam serta pemakaian rem cakram.

Honda menyebut motor listrik ini akan menerapkan sistem battery swap. Artinya, baterai motor listrik ini bisa dilepas jika habis untuk ditukar dengan baterai lain yang sudah terisi penuh.

"Model konsep sepeda motor listrik dirancang untuk memungkinkan masyarakat melampaui batasan waktu dengan menukar baterai dengan mudah dan menghilangkan waktu tunggu pengisian baterai," tulis Honda.

Honda SC e: Concept ditenagai oleh dua unit baterai Honda Mobile Power Pack e: yang dapat ditukar. Ini diklaim sebagai salah satu cara untuk memperluas penggunaan energi terbarukan.

"Model ini menawarkan pengendaraan yang mulus dan bertenaga yang hanya dimiliki oleh sepeda motor listrik dan mewujudkan kenyamanan lebih untuk mobilitas masyarakat sehari-hari," sebut Honda.

Tak banyak informasi yang tersedia saat ini. Informasi lebih detail soal SC e: Concept kemungkinan akan dirilis pada pameran otomotif Japan Mobility Show 2023 yang diselenggarakan mulai 25 Oktober 2023.

Sementara itu, Honda di Indonesia telah meluncurkan motor listrik Honda EM1 e:. Motor listrik itu menggunakan baterai lithium-ion dengan kapasitas 26,1 ah. Di atas kertas motor listrik ini mampu mencapai kecepatan maksimal 45 km/h. Namun hanya bisa menempuh jarak maksimal 41,1 km.

Konsumen dapat melakukan pengisian daya dengan Honda Power Pack Charger e: dengan waktu pengisian daya 2,7 jam (160 menit) untuk 25%-75% dan 6 jam untuk 0%-100% maupun konsumen dapat mengunjungi Honda Power Pack Exchanger e: untuk menukar baterai yang telah terisi penuh.

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)